Rabu, 20 November 2019

Khusnul Khatimah, Mahasiswa IAIN parepare ikut Pra Kualifikasi PON Cabang KEMPO


Humas IAIN Parepare--Kalimantan Selatan dipercaya sebagai tuan rumah Kejurnas Pra Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Cabang Olahraga Kempo.
Berlangsung di GOR Rudi Resnawan, Banjarbaru berlangsung sejak 11 - 16 November 2019.Sebanyak 576 atlet kempo dari 33 Provinsi se-Indonesia yang berlaga. Mereka berlomba di 17 nomor yang dipertandingkan yakni 6 landore dan 11 embo.
Salah satu mahasiswa IAIN Parepare juga turut andil dalam perlombaan ini. Khusnul Khatimah mahasiswa program studi Pendidikan Agama Islam ini merupakan salah satu perwakilan dari Sulawesi Barat yang ikut Kejuaraan Nasional Pra kualifikasi PON cabang Kempo.
Khusnul merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara ini ternyata memiliki segudang prestasi, seperti Juara 3 Rektor unhas cup ke XII se Indonesia Timur mewakili IAIN PAREPARE tahun 2018, Juara 3 Porda sulsel mewakili parepare di Pinrang 2018, Juara 1 porprov III SULBAR mewakili Majene 2018, dan Juara 2 kejuaraan Se Ajatappareng 2019.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar